Pemda Boalemo Finalisasi Penyusunan LPPD

Pemda Boalemo Finalisasi Penyusunan LPPD

Tilamuta, MediaCenter - Pemda Kabupaten Boalemo gelar finalisasi sekaligus reviu Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Kabupaten Boalemo Tahun 2022 yang berbasis elektronik sekaligus Evaluasi data dukung dalam penilaian pejabat kepala daerah.
Kegiatan yang digelar pada Rabu, (8/3/2023) di Peninsula Hotel Manado tersebut dibuka oleh Pj. Bupati Boalemo Hendriwan serta dihadiri sejumlah Pimpinan Perangkat Daerah Kabupaten Boalemo.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan Steve Ahaliki selaku penyelenggara mengatakan, kegiatan tersebut telah didasarkan UU 23 Tentang Pemerintahan Daerah.
Dimana pasal 69 UU menyebutkan, kepala daerah wajib melaporkan LPPD kepada menteri melalui gubernur sebagai perwakilan pemerintah pusat.
"Sebagaimana pasal 69, 3 bulan usai tahun anggaran LPPD akan dilaporkan," Kata Steve Dj. Ahaliki.
Lebih lanjut Steve menjelaskan, berdasarkan surat edaran Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia bahwa evaluasi kinerja kepala daerah dilaksanakan setiap 3 bulan.
"Untuk awal 2023 akan dilaksanakan tanggal 2 April 2023," Ungkap Kabag Tapem Steve Dj. Ahliki.
Ditempat yang sama Pj. Bupati Boalemo Hendriwan meminta seluruh perangkat daerah agar bersinergi dan bekerja sama merampungkan penginputan dan penyusunan LPPD Kabupaten Boalemo.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua Pimpinan PD atas dukungannya dalam penyusunan LPPD Kab. Boalemo Tahun 2022.

Bagikan Postingan: